TERUS BERLANGSUNG
Oleh: A.A. Navis
Terus berlangsung
tak sebab jadikan sebab
tak alasan jadikan alasan.
Terus berlangsung
bertarung alasan lawan sebab
perang sebab lawan akibat.
Terus berlangsung
yang hidup jadi sangsai
asal tanah kembali kepada tanah.
Terus berlangsung
demi pura-pura mencari damai
dalam sejarah ulangi sejarah.
24.05. 49
Leave A Comment